Category: IWPC12

Eva Danev, Ingin Memperbaiki Bisnis Fashion Yang Telah Berjalan Lama

Salam kenal, nama saya Eva,  saya memiliki brand Danev’s. Saya telah merintis usaha sejak lama. Berawal dari produk leather jacket yang saat itu tidak berjalan baik, kemudian beralih ke mukena travelling, namun 3-4 tahun terakhir ini mulai mengalami penurunan drastis. Untuk menambah pilihan produk ke konsumen saya mulai menambah dengan busana muslim.

Awal Januari 2017 ini, saya bergabung dengan counter di salah satu mall di daerah sudirman, ternyata akhir juni 2017 counter tersebut berhenti beroperasi Dan proses payment yang dijanjikan belum diselesaikan.
Semoga dengan mengikuti iwpc 12 ini, saya bisa memperbaiki segala sesuatunya dan mendapatkan solusi terbaik. Untuk itu saya ucapkan banyak terima kasih.hanifah sungkar

Share

Tia Zakiah ,Berbisnis Baby Online Shop Sejak 2 Tahun Lalu

Tia ZakiahPerkenalkan nama saya Tia, saat ini memiliki usaha online shop perlengkapan bayi dan anak dengan brand babyta_collection. Usaha ini sudah saya jalankan sejak 2 tahun yang lalu.

awalnya jualan bagi saya hanyalah hobi saja guna memanfaatkan waktu disela kesibukan kerja, tetapi setelah 2 tahun belakangan ini saya ingin berjualan tidak hanya sebagai hobi tapi juga menjadi sumber penghasilan tetap saya.

Saya berjualan dengan ilmu online marketing yang masih 0%.  Namun ternyata usaha saya tidak berkembang .

Sepertinya  menjalankan bisnis tidak cukup hanya dengan modal  semangat yang besar, namun dalam bisnis juga perlu ilmu.

 

Nah karena  itu saya mau ikutan gabung di IWPC ini.

 

Melalui IWPC saya berharap mendapatkan ilmu mengenai bisnis yang saya jalani sehingga bisnis saya menjadi lebih terarah dan berkembang pesat tentunya.

Selain itu juga dengan mengikuti IWPC saya dapat menjalin networking lebih banyak lagi dengan sesama pembisnis lainnya.

 

Terimakasih

 

Share