Category: Peserta IWPC 19

Eve’s dan Dip Dip Fries adalah brand bisnis kuliner pilihannya yang ingin dikembangkan.

 Sanya Emil – IWPC 19 Jakarta
Perkenalkan, nama saya Sanya.
Dulu saya adalah seorang karyawan swasta yang bekerja di bidang advertising.
Bertahun – tahun saya bekerja, saya banyak mengenal mengenai design, packaging produk, produksi, dan hal yang berkaitan dengan promosi lainnya.
Namun, saya merasa ingin memiliki karya sendiri yang saya ciptakan dan tidak lagi membesarkan produk orang lain namun produk sendiri.
Setelah menimbang, saya memutuskan untuk mencoba terjun di dunia kuliner. Bisa dibilang saya tidak begitu mahir memasak, hanya passion yang ada.
Ibu saya lah yang memiliki kemahiran itu dan dari beliau pun saya banyak melihat dan belajar.
Selain mencoba membesarkan produk kuliner beliau, saya pun juga nekat mencoba membuat produk sendiri.
Yang hingga saat ini kedua produk tersebut yang saya jual, bernama Eve’s dan Dip Dip Fries.
Waktu berjalan, saya merasa saya perlu mengembangkan diri secara ilmu bisnis.
Mungkin saya tau “memoles” tampilan produk, tapi yang pasti saya belum mahir berjualan.
Saya masih perlu memupuk kepercayaan diri, dan membutuhkan mentor untuk membimbing saya.
Disinilah alasan saya untuk masuk ke IWPC. Saya membutuhkan komunitas yang berada dalam frekuensi yang sama dengan saya serta tujuan yang sama.
Saya berjanji untuk membuatkan sebuah restoran kecil untuk ibu saya. Selain itu, saya menginginkan brand ini bisa membantu memberdayakan wanita lain.
Besar harapan saya akan usaha yang sedang saya jalani ini.
Karena selain meraih keuntungan, tentunya bisnis ini juga harus memiliki impact yang baik untuk orang lain.
Terima kasih,
Sanya Emil

Share

Kreasi Pestaku EO Pesta Ulang Tahun dan Catering pilihan bisnisnya yang merupakan perwujudan dari passionnya.

 

Rahil Liputo – IWPC 19 di Jakarta

 

Selamat Malam,

Perkenalkan saya Rahil owner Kreasi Pestaku EO Pesta Ulang Tahun dan Catering. Saya mengawali bisnis ini pada bulan Mei 2012. Bisnis ini adalah perwujudan passion saya yaitu di dunia entertainment / hiburan yang sebelumnya pernah saya jalani semasa kuliah. Kemeriahan pesta, hiruk – pikuk pertunjukan dan suka cita yang selalu ada dalam suasana pesta inilah yang menarik bagi saya dan mendatangkan inspirasi2 / ide2 untuk membuat pesta yang lebih menyenangkan.

Tepat pada bulan Mei 2012 lahirlah Kreasi Pestaku sebagai brand bisnis event organizer yang saya bentuk. Kala itu saya memulai dengan menyelenggarakan pesta ulang tahun anak, lalu kami mandapat kepercayaan menyelenggarakan pesta yang lebih besar yaitu perayaan sweet seventeen. Sedikit berbeda dengan pesta ulang tahun anak, sweet seventeen lebih komplex karena talent yang terlibat lebih banyak serta peralatan pendukung acara yang lebih rumit. Puji Syukur kepercayaan customer bertambah dan diakhir tahun 2018 kemarin kami dipercaya untuk menyelenggarakan pesta pernikahan spesial.

Dalam perjalanan menyelengarakan pesta ini kami juga mengalami berbagai kendala dan rintangan, antara lain masalah pembukuan keuangan yang belum terbentuk rapi sehingga pemasukan dan pengeluaran tidak tercatat dengan baik. Permasalahan selanjutnya adalah sumber daya manusia, tim yang solid dan handal. Permasalahan klasik tapi sangat mengganggu.

Dari kendala diatas itulah salah satu yang mendorong saya untuk ikut dalam program IWPC ini sehingga saya bisa membuka wawasan menyelesaikan permasalahan tadi serta saya berharap bisa ikut bergabung dengan para womanpreneur hebat lainnya yang telah lebih dulu melebarkan sayap melangkah ke pasar internasional.

Demikianlah perkenalan singkat ini dan saya mengucapkan banyak terima kasih telah diperkenankan bergabung di IWPC.

Salam Sejahtera,
Rahil Jerdena Liputo
Kreasi Pestaku

Share