Category: Peserta IWPC21

Bertekad melanjutkan kembali bisnisnya Livin’s Cake dengan mengikuti program inkubator bisnis wpc

Lily Susylowati – IWPC 21 surabaya

Halo, teman teman.. salam kenal semuanya
Saya Lily, owner Livin’s Cake..

Livin’s Cake lahir 26 tahun yang lalu karena “the power of kepepet”
Saat itu kondisi ekonomi keluarga mendadak terjun bebas. berada pada titik terbawah. Dan karena saat itu skill yang kami punya hanyalah bikin kue, jadi lah kami mulai berjualan kue dengan menitipkan kue di toko toko di pasar. Saya sendiri mulai menerima pesanan tart untuk berbagai acara.
Saat kondisi ekonomi keluarga mulai membaik, titipan titipan kue di toko itu dihentikan. Hanya pesanan tart itulah yang saya lanjutkan dan akhirnya menjadi pekerjaan tetap saya sampai sekarang.

Kenapa bisa bertahan sekian lama, mungkin jawabannya adalah karena saya menyukai pekerjaan saya.
Akan tetapi, seperti sebuah quotation yang mengatakan bahwa “segala sesuatu tidak ada yang kekal kecuali perubahan itu sendiri”, itulah yang terjadi pada diri saya.
Kesehatan saya terganggu beberapa tahun yang lalu, dan karena selama ini saya mengerjakan semuanya sendiri, otomatis pekerjaan saya juga mengalami gangguan, kondisi finansial saya juga terpengaruh.
Pada masa masa itulah saya menyadari bahwa business saya tidak mempunyai fondasi yang kuat. Saya melakukan nya hanya karena saya suka dan saya mendapat penghasilan. Saya tidak mengerti tentang pembukuan, marketing, branding, mengelola SDM, duplikasi dsb.

Butuh waktu untuk saya meyakinkan diri saya sendiri, mau meneruskan lagi di sini atau mencoba bidang usaha yang lain.
Dan saat hati saya memutuskan untuk melanjutkan lagi, di situ saya mengetahui tentang IWPC Surabaya dan materi materi yang diajarkan di sana.
Datang di saat yang tepat, saya memutuskan untuk bergabung di IWPC surabaya. Saya ingin punya produk lain di luar tart, produk yang bisa dikerjakan oleh orang banyak, produk yang mudah dibawa kemana. Saya ingin punya usaha yang bisa tetap berjalan, tidak terpengaruh oleh kondisi fisik atau kesehatan saya. Dan kali ini saya ingin memulainya dengan langkah langkah yang benar.

Share

Bergabung dengan iwpc untuk membenahi manajemen bisnis yang dijalankannya.

 

ANA WINARNI – IWPC 21 SURABAYA

Assalamualaikum wr.wb

Salam sejahtera untuk woman preneur semoga selalu dalam keberkahan Alloh.
Perkenalkan Nama Saya Ana winarni 30tahun tinggal di kota kecil Sragen, sudah 6 bulan saya bergabung dengan grup terbuka IWPC, melihat mengamati kegiatan di grup. Saya pemula usaha di bidang Agroindustri pangan semua produk yang ada berkaitan dengan hasil pertanian, sudah banyak pengusaha yang sukses yang saya lihat di bidang ini, tetapi saya termasuk yang sangat beruntung karena dapat warisan usaha dari mertua, Saya dan suami memutuskan resign dari pekerjaan dengan basic saya marketing perbankan dan suami di ekspedisi, kami bertekad bahwa usaha ini akan sukses, dan Alhamdulillah… Hasilnya dalam 2 tahun kami bangkrut.
selain usaha tersebut saya juga punya online shop khusus baju tidur dan sudah lebih dari 1500 pengikut halaman, anehnya saya tidak fokus dan banyak keuangan yang semrawut. semua tidak berkembang, stagnan bahkan sudah lebih dari 2 bulan tanpa postingan
akhirnya saya ketemu masalahnya kenapa seperti ini ternyata saya mengerjakan semua sendiri, mulai dari produksi beras,pemasaran,pembukuan,control produksi baju, pemasaran dll, saya tidak punya management yang bagus, tidak punya SDM tidak punya pembukuan yang jelas.
Tapi masih ada yang saya syukuri meski masihtahap belajar usaha dan mengalami hal yang berat saya tetap “LEMU”, dan masih punya banyak kesempatan untuk belajar lebih banyak. salah satunya bergabung di IWPC
Akhirnya Saya yakin untuk ikut IWPC,alih alih seminar 1 hari, karena saya tau saya butuh mentor lebih dari 1 hari, saya harus berproses lebih panjang, supaya bisnis berikutnya tidak mengalami hal yang sama.
Sekian Cerita Saya, Terima Kasih sudah membaca. Sampai jumpa di surabaya

Share